Pekan Olahraga Desa Cileunyi Wetan Selesaikan Agenda Tahunan



VOKALOKA.COM, Bandung - Pekan Olahraga Desa (Pordes) di Cileunyi Wetan telah resmi berakhir pada Selasa (29/10/2024) setelah berlangsung selama sembilan hari, dimulai dari hari Sabtu (21/09/2024). Kegiatan tahunan ini diikuti oleh berbagai Rukun Warga (RW) di wilayah Cileunyi Wetan dengan partisipasi antusias dari warga setempat.

Pordes tahun ini tidak hanya menyajikan berbagai kompetisi olahraga, tetapi juga diramaikan dengan hadirnya stand UMKM yang turut memeriahkan acara. Menurut Hildan Maulana, salah satu perwakilan Karang Taruna setempat, acara ini memberikan dampak positif bagi warga dan lingkungan.

"Pendapat dari kami, adanya event Pordes ini yang pertama sangat membantu UMKM daerah, bisa menjalin silaturahmi dengan RW lain, menjaring atlet potensial, dan meningkatkan prestasi olahraga," ujar Hildan.

Lebih lanjut, ia menekankan bahwa Pordes tidak hanya menjadi ajang kompetisi, tetapi juga wadah untuk mempererat hubungan sosial antarwarga. Hildan berharap kegiatan ini dapat terus dilaksanakan setiap tahunnya dan melibatkan lebih banyak partisipasi dari masyarakat.

Menurut Karang Taruna Cileunyi Wetan, Ajang Pordes Cileunyi Wetan ini diharapkan menjadi momentum penting dalam membangkitkan semangat olahraga sekaligus memfasilitasi pertumbuhan UMKM setempat.

Reporter : Syahrani Khasyifa 5D

No comments

Post a Comment