Wisata Wajib Tulung Agung, Modal 5000 Bisa Nikmati Vibes Pantai Bak Di Bali


Pantai Pacar ini terletak di daerah Puncanglaban Tulung Agung Jawa Timur. Pantai ini menawarkan tiket masuk yang sangat ramah di kantong, hanya 5000 rupiah saja. Bahkan makanan-minumannya pun tidak semahal ditempat wisata lainnya, kita bisa menikmati seporsi mie dengan harga 10.000 sambil menikmati pemandangan indah dari Pantai pacar.

Nama pantai yang unik ini ternyata bukan karena tempat wisatanya diperuntukkan orang-orang yang menjalin asmara, tetapi menurut penuturan warga setempat dinamai pantai pacar karena dahulu pantai ini dikelilingi dengan tumbuhan dari tanaman pacar yang sangat subur pada masanya, yang seiring berjalannya waktu tumbuhannya makin berkurang.

Senja belum muncul ketika kami menginjakan kaki di parkiran sekitar pantai, cuacanya begitu panas namun tidak mengurungkan niat kami untuk tetap turun menikmati keindahan pantai ini. Walaupun cuacanya yang panas, dibarengi juga dengan angin yang begitu sejuk. Kami sampai pada pukul 15:00, setelah memarkirkan motor kami memutuskan untuk beristirahat sejenak serta melaksanakan salat. Perjalanan kami diperkirakan selama 2 jam dari Kota Kediri, pantai ini terletak di Tulung Agung. Meski jalannya jauh tapi kita disuguhi dengan indahnya alam dan pepohonan selagi menuju kesini, Sungguh indahnya ciptaan Tuhan!

Pantai ini merupakan pantai dengan view sunset terbaik di Tulung Agung. Selain itu, pantai ini juga memiliki banyak daya tarik seperti, pantainya yang biru, bebatuan yang indah, pasir yang putih, derai ombak yang cukup deras dll. Jika kalian berkunjung kesini dijamin lupa, kalau ini masih di pulau Jawa, soalnya saya sendiri terpukau rasanya seperti di Bali, banyak orang mengira juga pantai ini memiliki vibes yang sama dengan pantai-pantai di Bali.

Untuk mencapai pantai ini, perjalanan dapat ditempuh melalui Kecamatan Ngunut. Setelah tiba di Pasar Ngunut, petunjuk jalan menuju Pasar Panjerejo diikuti, lalu arahkan ke Desa Pucanglaban. Pantai Pacar berada bersebelahan dengan tambak udang.

Sekarang pantai pacar sudah ramai dikunjungi warga luar pulau Jawa maupun warga lokal, karena keindahannya yang sudah tersebar luas.

Reporter : Siti Allawiah

No comments

Post a Comment