Kecamatan Cinambo Gelar Gebyar UMKM dan Kreasi Seni, Dukung Ekonomi serta Budaya Tradisional Masyarakat Sekitar

VOKALOKA.COM, Bandung – Kecamatan Cinambo menggelar Gebyar UMKM dan Kreasi Seni yang diadakan di kantor Kecamatan Cinambo yang berlangsung dengan meriah, pada hari Sabtu (12/10/24). Kegiatan ini dihadiri oleh PJ Wali Kota Bandung, Kepala Kecamatan Cinambo, Bunda PAUD Kecamatan Cinambo, dan semua perwakilan dari desa yang ada di lingkup Kecamatan Cinambo.
 
Bunda PAUD adalah bunda yang terpilih untuk anak-anak PAUD. Adapun Bunda PAUD Kecamatan Cinambo adalah Rina Wati Hakim. Rina mengungkapkan bahwa acara ini adalah bentuk dukungan dari Program Kecamatan Cinambo untuk masyarakat sekitar lingkup Kecamatan Cinambo.

Acara Gebyar UMKM dan Kreasi Seni ini melibatkan beberapa pihak, yaitu desa-desa yang ada di lingkup Kecamatan Cinambo, guru-guru PAUD, dan orang tua murid. Selain memberikan dukungan kepada UMKM, acara ini juga mendorong potensi anak-anak PAUD dengan menyelenggarakan lomba mewarnai untuk meningkatkan semangat yang mereka miliki.

"Acara Gebyar UMKM dan Kreasi Seni ini bagian salah satu kegiatan dari Program masa Pimpinan Kecamatan Cinambo sekarang, yang diselenggarakan langsung di Kantor Kecamatan Cinambo. Dalam acara ini ada beberapa kategori kegiatan, yaitu Senam Zumba, Bazar UMKM, dan Kreasi Seni yang isinya dengan beberapa lomba seperti lomba mewarnai untuk anak-anak PAUD sederajat yang ada di Kecamatan Cinambo dan lomba stan UMKM. Masyarakat antusias mengikuti semua kegiatan ini, mulai dari Senam Zumba di pagi hari, dilanjut dengan menikmati jajanan yang ada di bazar UMKM ini dengan beberapa jumlah stan dagangan yang beragam, hingga acara inti yang dibuka oleh Kepala Kecamatan Cinambo yaitu Hakim Satya Budhi, S.A.P dan diresmikan oleh PJ Wali Kota Bandung yaitu Ir. A. Koswara, M.P," pungkas Rina.

Seluruh masyarakat Cinambo dan perwakilan guru-guru dari setiap lembaga pendidikan PAUD sederajat yang ada di desa-desa dalam lingkup Kecamatan Cinambo turut mendukung dan mensukseskan acara dengan persiapan yang matang dan antusiasme yang tinggi.

Selain bentuk dukungan dari jajaran Kecamatan Cinambo, acara ini juga bertujuan untuk memanjangkan dan mempererat tali silaturahmi antar desa dan masyarakat. Mulai dari mengumpulkan perwakilan dari desa-desa, guru-guru PAUD hingga orang tua dan masyarakat setempat.

Dengan diadakannya acara Gebyar UMKM dan Kreasi Seni di Kecamatan Cinambo ini, diharapkan akan menjadi kesuksesan bagi para UMKM sekitar dan meningkatkan minat anak-anak dalam berlomba. Salah satunya dalam bidang mewarnai sehingga anak-anak yang sedang menempuh pendidikan usia dini dapat meningkatkan minat dan potensinya. 

Reporter : Riza Syeibban Nasta Budi

No comments

Post a Comment