Kepala Desa Patrolsari Resmi Buka Acara KKN Sisdamas UIN Sunan Gunung Djati Bandung

VOKALOKA.COM - Kuliah Kerja Nyata merupakan suatu bentuk pendidikan dengan cara memberikan pengalaman belajar bersama masyarakat, mengidentifikasi potensi, dan menangani masalah, sehingga diharapkan mampu mengembangkan potensi masyarakat dan meramu solusi dari masalah di masyarakat.

Pada Hari Selasa (11/7) Sejumlah Mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung melakukan kegiatan pembukaan di gedung Desa Patrolsari yang langsung di buka oleh Kepala Desa Patrolsari, Pak Agus Supriyadi.

Dengan adanya kegiatan KKN, mahasiswa dapat membantu masyarakat dalam banyak aspek, termasuk perekonomian. Membantu Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) merupakan bentuk pengabdian mahasiswa kepada masyarakat.

Menurut Kades Patrolsari kegiatan KKN ini dapat membatu aparatur desa dalam menjalankan program kerja desa. "Ini merupakan langkah yang baik bagi kita kedepannya yang dimana mahasiswa dapat mengedukasi masyarakat menuju langkah yang baik" ungkapnya.

"Selain Itu kegiatan KKN ini juga mengandung unsur yang sangat penting bagi mahasiswa, mengingat kedepannya mahasiswa semua ini dapat terjun langsung ke masyarakat dan menanamkan sifat kerakyatannya." Ucapnya.

Selain Kepala Desa Patrolsari yang memberi tanggapan, Dosen pembimbing lapangan Desa Patrolsari juga memberikan apresiasi kepada ucapan terimakasih kepada Kepada Kepala Desa Patrolsari dan jajaran nya sehingga mahasiswa UIN Sunan Gunung Djati Bandung ini bisa melaksanakan KKN

"Sebelum nya saya ucapkan terimakasih kepada semua pihak yang terlibat, Khususnya kepada Kepala Desa Patrolsari yang sudah memberikan kami kesempatan untuk mengadakan KKN. Saya selaku DPL untuk Kelompok 22, 23, 24 berpesan kepada mahasiswa untuk melakukan kegiatan ini dengan baik" ucap Muhammad Sofyan.

Oleh karena itu kegiatan Kuliah Kerja Nyata ini harus dilakukan secara dengan baik. "Jika dilakukan dengan baik semua pihak yang terlibat akan merasakan akibat positifnya, entah itu sekarang atau masa depan nanti." Ungkapnya

Dengan demikian Kuliah Kerja Nyata ini resmi dibuka dan mahasiswa tetap harus memerhatikan ketertiban masyarakat dan mengikuti prosedur yang berlaku.


Rafi Hidayat Ruswandi/Vokaloka

No comments

Post a Comment